Friday 30 January 2015

Ambarawa : Museum Kereta Api

Setelah berkeliling Semarang sehari sebelumnya, pas pulangnya kita sempetin mampir ke Ambarawa. Niat mau ke Rawa Pening aja tapi setelah dihitung-hitung waktu masih cukup buat ke museum kereta api yang menurut GPS tidak terlalu jauh dari rawa pening. dan meluncurlah kami kesana.

Akhirnya diperoleh juga tiket masuk museum kereta api, setelah proses parkir yang cukup panjang. Karena emang nggak ada lahan parkir khusus, jadi deh pinggiran jalan jadi tempat parkir, plus lagi liburan jadi lagi rame-ramenya.
Museum ini emang dulunya adalah stasiun kereta api, sampai sekarang juga sih. tapi khusus kereta wisata. Sayang, saat ini kereta wisata belum jalan lagi. Di sisi stasiun terlihat banyak pembenahan lokomotif, mungkin untuk persiapan kereta wisata yang akan dijalankan lagi.
Abaikan orang yang ada di tengah pake kerudung merah :P karena emang tujuannya menggambarkan suasana museum yang emang kayak stasiun.
Yang ini juga abaikan foto orangnya :P karena tujuannya ngasih liat gerbong kereta wisata yang cantik dan full kayu.
Ini interior gerbong keretanya, lagi-lagi kayu dan cantik :)
Ruangan-ruangan stasiun disulap menjadi ruang pamer, mulai dari foto sampai perlengkapan komunikasi kereta api, dan kawan-kawannya 
ini juga yang dipamerin, stempel jadul, lubang kunci jadul...
lantai ruangan juga sepertinya masih otentik karena masih pake lantai motif-motif mirip karpet macam yang ada di foto ini
Foto: Immash, Niken
Liputan: Immash

No comments:

Post a Comment